Diskusi Syamsul Bahri Anggota DPR RI dan Tokoh Hulu Sungai: UMKM, Infrastruktur dan Pendidikan Prioritas Utama

jelajahkalimantannews.com, Banjarmasin – Anggota DPR RI, H. Syamsul Bahri R S.Ag., S.H., M.Pd, dari Fraksi Gerindra, berdialog dengan tokoh dari Hulu Sungai, Kalsel 1, termasuk mahasiswa, tokoh agama, dan tokoh masyarakat, untuk membahas pembangunan infrastruktur dan pendidikan. Para tokoh Hulu Sungai mengungkapkan aspirasi mereka, termasuk pembangunan jalan alternatif dari Banjarmasin ke Hulu Sungai, pembangunan bandara untuk pesawat besar, dan pengembangan berbasis ikan air tawar, Sabtu (6/4/2024) di dif_friend BBQ kota Lama Banjarmasin

Dalam diskusi, H. Syamsul Bahri R S.Ag., S.H., M.Pd, memberikan dukungan penuh untuk aspirasi tersebut dengan keyakinan bahwa pembangunan infrastruktur dan pendidikan di Hulu Sungai adalah prioritas utama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan daerah tersebut.

Selain itu, H. Syamsul Bahri R S.Ag., S.H., M.Pd, menyoroti pentingnya menjadikan Tanah Bumbu sebagai daerah penyangga IKN (Ibu Kota Negara) yang nyaman, melibatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat setempat. Dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat membuat Tanah Bumbu dan Hulu Sungai siap mendukung IKN sebagai pusat pemerintahan modern dan inklusif.

Sementara Direktur PT Hasil Bumi (HBM) Bangkalan, Habib Yahya Assegaf, juga mengadakan diskusi dengan H. Syamsul Bahri R S.Ag., S.H., M.Pd, tentang pendidikan di daerah Hulu Sungai dan sejarah Kota Banjarmasin. Habib Yahya Assegaf menyoroti kondisi pendidikan di daerah hulu sungai yang dinilainya agak memperihatinkan, sementara diskusi juga membahas asal usul nama Banjarmasin yang berhubungan erat dengan sungai dan alam di sekitarnya.

Senada Haji Yadi Ilham, dalam diskusi dengan H. Syamsul Bahri R S.Ag., S.H., M.Pd, menegaskan komitmennya terhadap pembangunan di daerah hulu sungai, sebagai penyangga IKN. Infrastruktur, jalan, dan pendidikan menjadi prioritasnya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat. Dalam visi misinya untuk maju dalam Pilkada Bupati 2024 HSU, H. Yadi Ilham berjanji akan membangun dan mengabdi kepada masyarakat HSU jika mendapat amanah dari Partai Gerindra dan dukungan dari berbagai elemen masyarakat.

Ilham Noor ST, Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Kalimantan Selatan, menyoroti isu-isu penting dalam diskusi dengan Anggota DPR RI H. Syamsul Bahri R S.Ag., S.H., M.Pd, dari Fraksi Gerindra, termasuk perlunya meningkatkan pendapatan masyarakat, menghadirkan terobosan-terobosan ekonomi, dan menciptakan lebih banyak kesempatan kerja di Kalsel. Sebagai anggota dewan terpilih untuk periode 2024-2029, Ilham Noor juga mengungkapkan visi misinya untuk menjadikan UMKM sebagai salah satu basis ekonomi yang tangguh dan berkelanjutan pasca pandemi COVID-19.

Muhammad Saugi, mahasiswa dari Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin, menyoroti pentingnya percepatan pembangunan di sepanjang hulu sungai yang berfungsi sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN). Dalam dialognya dengan Anggota DPR RI, H. Syamsul Bahri R S.Ag., S.H., M.Pd, Saugi juga menekankan potensi besar mahasiswa dalam pembangunan dan ajakan untuk bersama-sama memerangi praktik pinjaman online (pinjol) yang semakin meresahkan masyarakat.

Diskusi-diskusi ini memberikan sudut pandang yang menarik tentang pembangunan infrastruktur, pendidikan, dan sejarah di daerah Hulu Sungai, serta komitmen dari berbagai pihak untuk memajukan daerah tersebut. (Nd_234)