Kerahkan Mobil Pusling, Dispersip Kalsel Siap Bergerak Sukseskan KBN Tingkat Nasional 2023

jelajahkalimantannews.com, Banjarmasin – Sesuai himbauan dan ajakan dari Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor atau Paman Birin, mengajak semua pihak Stakeholder dan masyarakat turut menyukseskan Kemah Bela Negara (KBN) Tingkat Nasional Tahun 2023. Pastinya Ibu Hj Dra Nurliani M.AP Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan juga turut serta dalam memeriahkan acara tingkat Nasional ini.

Berdasarkan informasi sebelumnya bahwa Dispersip Prov. Kalsel akan menjadi salah satu lokus yang akan dikunjungi oleh para peserta KBN Tingkat Nasional Tahun 2023.

Bunda Nunung panggilan akrab Kadispersip Prov. Kalsel mengatakan, bahwa saya, Senin kemarin bersana Ibu Ermawati Sub Koordinator Pelayanan dan Kerjasama Perpustakaan Dispersip Prov. Kalsel sudah bertemu dengan Ka Mochamad Ariyo Faridh Zidni, S.Hum di Jakarta, Beliau adalah Pegiat Literasi Tingkat Internasional atau biasa dipanggil Kak Aio seorang penulis dan penutur cerita Nasional dan Internasional. Dari hasil pertemuan tersebut Ka Aio siap untuk ke Kalsel untuk mengisi rangkaian Acara BKN Tahun 2023 di Dispersip Prov Kalsel pada tanggal 14 Juli 2023, pasalnya pada tanggal tersebut Dispersip Kalsel akan di kunjungi peserta dan pendamping Kemah Bela Negara sebanyak 1728 peserta.

Tidak hanya itu dukungan Dispersip Prov Kalsel juga akan membuka layanan MPK (Mobil Perpustakaan Keliling) di lokasi utama Kemah Bela Negara (KBN), Nampak setelah selesai Sholat Jum’at (7/7/23) walaupun dilanda hujan yang sangat deras tak mengurangi semangat Tim Dispersip Prov Kalsel yang di pimpin oleh Pa Muamar, SH Arsiparis Ahli Muda Dispersip Prov Kalsel beserta tim Depo Arsip dan Perpus Palnam untuk menempatkan 2 MPK di Kiram Park, Desa Kiram Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar yang merupakan lokasi utama KBN Tingkat Nasional Tahun 2023.

Rombangan Dispersip Kalsel sesampai di lokasi disambut oleh Bapak Agus Salim selaku Ketua Panitia Pelaksana KBN Tingkat Nasional Tahun 2023 dan Ibu Noorlailawati S.Pd MM, Bidang Pameran dan Bazar.

Berdasarkan informasi dari Bunda Nunung bahwa yang akan mengoperasionalkan Pelayanan MPK selama acara berlangsung di Kiram Park adalah anak-anak Bunda dari Depo Arsip Dispersip Prov. Kalsel, sedangkan yang akan bertugas di dalam persiapan sampai pelaksanaan acara yang berlokasi di Perpus Palnam, Bunda meminta anak-anak Perpus Palnam Dispersip Prov. Kalsel yang akan bertugas, tutur Bunda Nunung. (Red)

No plagiat