ULM dan PT Bayan Resources Tbk Luncurkan Beasiswa Terbesar untuk Mahasiswa Disabilitas

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82

JELAJAH KALIMANTAN NEWS, BANJARMASIN – Universitas Lambung Mangkurat (ULM) dan PT Bayan Resources Tbk menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dalam mendukung mahasiswa disabilitas melalui program beasiswa “Bayan Peduli.” Acara yang berlangsung di Ruang Lecture Theater Mini ULM pada Rabu (20 November 2024) ini menandai tonggak penting dalam upaya pendidikan inklusif di Indonesia.

Program beasiswa ini memberikan dukungan komprehensif kepada 20 mahasiswa difabel ULM, termasuk biaya hidup bulanan Rp2 juta, buku senilai Rp1,75 juta per semester, dana penelitian tugas akhir sebesar Rp5 juta, dan sebuah laptop untuk mendukung proses pembelajaran. Rektor ULM, Prof. Dr. H. Ahmad Alim Bachri, M.Si., M.Sc., menyampaikan apresiasi tinggi atas kontribusi PT Bayan Resources Tbk. “Ini adalah beasiswa terbesar yang pernah ada di ULM, dan kami berharap mahasiswa difabel dapat lebih berprestasi,” ungkapnya.

Ahmad Syahrullah, CSR PT Bayan Resources Tbk, menegaskan komitmennya untuk memperluas akses pendidikan tinggi bagi mahasiswa disabilitas. “ULM dan UNS dipilih sebagai mitra karena komitmen mereka yang luar biasa terhadap mahasiswa difabel,” ujarnya. Program serupa juga diterapkan di Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) untuk 19 mahasiswa.

Dengan populasi mahasiswa difabel terbesar kedua secara nasional di tahun 2024, ULM menjadi pionir dalam pendidikan inklusif. Kolaborasi ini diharapkan memotivasi institusi lain untuk lebih peduli terhadap pendidikan mahasiswa disabilitas. (Nd_234)