Wedangan Pak Blangkon Pindah Lokasi: Tetap Jadi Primadona Minuman Tradisional Jawa di Banjarmasin

JELAJAH KALIMANTAN NEWS, BANJARMASIN – Soleh Priyanto, SH, pria asal Boyolali yang dikenal sebagai pengusaha yang menjaga teguh tradisi leluhur, kembali mencuri perhatian. Pemilik Wedangan Pak Blangkon Khas Solo, yang terkenal dengan minuman tradisional Jawa, telah memindahkan lokasi usahanya ke tempat yang lebih strategis di Jalan Belitung Darat, tepatnya seberang Kota Cine Mall (KCM), Banjarmasin Barat. Sebelumnya, wedangan ini beroperasi di Seberang Masjid Al Jihad Banjarmasin.

Buka setiap hari dari pukul 18.30 hingga 23.30 WITA, Wedangan Pak Blangkon menyajikan berbagai minuman khas Jawa seperti wedang jahe, wedang uwuh, wedang jakences, dan STMJ dengan telur ayam kampung, yang menjadi favorit pengunjung. Dengan harga mulai dari Rp10.000, tempat ini menjadi tujuan utama para pencinta minuman tradisional.

“Ini bukan sekadar bisnis, ini cara saya melestarikan budaya agar tetap hidup dan dikenal luas,” kata Soleh dengan penuh semangat. Dengan suasana khas Jawa yang kental, tempat ini menjadi spot favorit bagi berbagai kalangan, mulai dari pejabat, pengusaha, hingga jurnalis.

Soleh berharap usaha yang dirintisnya ini tidak hanya memperkenalkan minuman tradisional, tetapi juga menginspirasi generasi muda untuk mencintai dan melestarikan budaya Jawa di tengah arus modernisasi. Bagi Soleh, Wedangan Pak Blangkon adalah lebih dari sekadar tempat minum, melainkan simbol perjuangan dan cinta akan tradisi.

Pindah lokasi namun tetap menjadi primadona, Wedangan Pak Blangkon terus menarik banyak pengunjung yang rindu akan cita rasa dan suasana Jawa di tengah hiruk-pikuk Banjarmasin.Nd_234)